POS TERKINI : Aplikasi Chat Yang Lagi Booming Di Tanah Air
Hary Tanoesoedibjo, CEO Media Nusantara Citra, memasang target tinggi untuk jumlah pengguna aplikasi social messenger WeChat di Indonesia. Dia berharap setidaknya berada di posisi kedua setelah Cina.
Hary optimistis hal itu bisa terjadi. Apalagi melihat jumlah pengguna Facebook dan Twitter di sini yang termasuk lima besar dunia. “Orang Indonesia itu suka ngobrol dan gosip,” kata dia.
Diah Kesuma, pengamat media sosial, menilai berkembangnya aplikasi semacam ini didukung kegemaran masyarakat untuk berkomunikasi. “Sekarang malah dibikin khusus untuk ngobrol,” katanya.
Berikut ini berbagai aplikasi pesan instan lewat perangkat bergerak atau mobile messaging dari Asia yang mulai menjamur di Tanah Air.
KakaoTalk
Aplikasi ini mengandalkan fitur Group Chat. Jumlah anggotanya tak terbatas. Fasilitas ini bisa dimanfaatkan untuk mengunggah foto, video, dan jadwal kegiatan yang disinkronkan dengan perangkat kalender.
Selain melayani obrolan secara teks, Kakao mengklaim sebagai penyedia panggilan grup gratis pertama di dunia. Dengan fitur ini, pengguna bisa menelepon lima pengguna lainnya melalui voice over Internet protocol.
Aplikasi ini juga menawarkan konten lokal, seperti emoticon berbentuk hantu pocong dalam beragam ekspresi. Menurut Kate Sohn, Vice President Global Business Development Kakao Corp, emoticon Poci digambar oleh seniman lokal dan bisa diunduh secara gratis.
Aplikasi ini juga memiliki pemilik akun khusus, seperti artis Fitri Tropica dan Igor “Saykoji”, yang bisa diikuti oleh pengguna lain. Para pengguna bisa menerima dan mengikuti berbagai pesan yang dikirim para tokoh publik ini. Aplikasi tersebut kompatibel untuk perangkat berbasis iOS, Android, BlackBerry, dan Windows Phone.
WeChat
Salah satu fitur menarik dari layanan ini adalah Voice Chat, yang mengirim pesan secara rekaman audio kepada pengguna lainnya dan menerima pesan serupa. Caranya, tinggal mengaktifkan dengan menekan nama teman yang dituju pada layar ponsel.
Pada bagian bawah layar, ada tombol yang, jika ditekan, akan mengaktifkan rekaman audio. Jika tombol dilepas, rekaman akan terkirim kepada teman yang dituju. Rekaman ini akan muncul di layar, dan cara mengaktifkannya cukup dengan menyentuhkan jari pada tampilan layar.
Aplikasi ini juga memiliki fitur Video Call dan Group Chat, yang memiliki jumlah anggota terbatas. Fitur menarik lainnya adalah Live Chat, yang disebut sebagai real-time group walkie talkie dan memungkinkan para anggota grup untuk saling menyapa.
Aplikasi ini bisa diunduh pada ponsel dan tablet berbasis Windows Phone, Android, dan iPhone.
LINE
Aplikasi ini menawarkan dua fungsi utama, yaitu berkirim pesan teks dan menelepon lewat jalur Internet. Aplikasi ini mengalami pertumbuhan jumlah pengguna, khususnya di Jepang, setelah memutuskan untuk meluncurkan layanan game, seperti Bubble, IceQpick, dan Zookeeper.
Line juga memiliki fitur Video Call dan Group Chat. Sedangkan fitur yang menjadi ciri khasnya adalah stiker digital. Stiker ini mirip emoticon. Ada yang berbentuk panda, gadis kecil, atau kelinci.
Ada juga fitur Shake It, di mana pengguna harus menggoyangkan ponselnya. Ini akan membuat sesama pengguna saling terkoneksi dengan pengguna lain yang juga menggoyangkan ponsel pada saat bersamaan.
Untuk memaksimalkan pengalaman, Line juga memiliki aplikasi khusus kamera, yaitu Line Camera, Line Tools, dan Line Band, yang menjadi semacam jejaring sosial mini ala Facebook.
sumber : http://forum.viva.co.id/seluler/801558-aplikasi-chat-yang-lagi-booming-di-tanah-air.html
Aplikasi Chat Yang Lagi Booming Di Tanah Air
Hary optimistis hal itu bisa terjadi. Apalagi melihat jumlah pengguna Facebook dan Twitter di sini yang termasuk lima besar dunia. “Orang Indonesia itu suka ngobrol dan gosip,” kata dia.
Diah Kesuma, pengamat media sosial, menilai berkembangnya aplikasi semacam ini didukung kegemaran masyarakat untuk berkomunikasi. “Sekarang malah dibikin khusus untuk ngobrol,” katanya.
Berikut ini berbagai aplikasi pesan instan lewat perangkat bergerak atau mobile messaging dari Asia yang mulai menjamur di Tanah Air.
KakaoTalk
Aplikasi ini mengandalkan fitur Group Chat. Jumlah anggotanya tak terbatas. Fasilitas ini bisa dimanfaatkan untuk mengunggah foto, video, dan jadwal kegiatan yang disinkronkan dengan perangkat kalender.
Selain melayani obrolan secara teks, Kakao mengklaim sebagai penyedia panggilan grup gratis pertama di dunia. Dengan fitur ini, pengguna bisa menelepon lima pengguna lainnya melalui voice over Internet protocol.
Aplikasi ini juga menawarkan konten lokal, seperti emoticon berbentuk hantu pocong dalam beragam ekspresi. Menurut Kate Sohn, Vice President Global Business Development Kakao Corp, emoticon Poci digambar oleh seniman lokal dan bisa diunduh secara gratis.
Aplikasi ini juga memiliki pemilik akun khusus, seperti artis Fitri Tropica dan Igor “Saykoji”, yang bisa diikuti oleh pengguna lain. Para pengguna bisa menerima dan mengikuti berbagai pesan yang dikirim para tokoh publik ini. Aplikasi tersebut kompatibel untuk perangkat berbasis iOS, Android, BlackBerry, dan Windows Phone.
Salah satu fitur menarik dari layanan ini adalah Voice Chat, yang mengirim pesan secara rekaman audio kepada pengguna lainnya dan menerima pesan serupa. Caranya, tinggal mengaktifkan dengan menekan nama teman yang dituju pada layar ponsel.
Pada bagian bawah layar, ada tombol yang, jika ditekan, akan mengaktifkan rekaman audio. Jika tombol dilepas, rekaman akan terkirim kepada teman yang dituju. Rekaman ini akan muncul di layar, dan cara mengaktifkannya cukup dengan menyentuhkan jari pada tampilan layar.
Aplikasi ini juga memiliki fitur Video Call dan Group Chat, yang memiliki jumlah anggota terbatas. Fitur menarik lainnya adalah Live Chat, yang disebut sebagai real-time group walkie talkie dan memungkinkan para anggota grup untuk saling menyapa.
Aplikasi ini bisa diunduh pada ponsel dan tablet berbasis Windows Phone, Android, dan iPhone.
LINE
Aplikasi ini menawarkan dua fungsi utama, yaitu berkirim pesan teks dan menelepon lewat jalur Internet. Aplikasi ini mengalami pertumbuhan jumlah pengguna, khususnya di Jepang, setelah memutuskan untuk meluncurkan layanan game, seperti Bubble, IceQpick, dan Zookeeper.
Line juga memiliki fitur Video Call dan Group Chat. Sedangkan fitur yang menjadi ciri khasnya adalah stiker digital. Stiker ini mirip emoticon. Ada yang berbentuk panda, gadis kecil, atau kelinci.
Ada juga fitur Shake It, di mana pengguna harus menggoyangkan ponselnya. Ini akan membuat sesama pengguna saling terkoneksi dengan pengguna lain yang juga menggoyangkan ponsel pada saat bersamaan.
Untuk memaksimalkan pengalaman, Line juga memiliki aplikasi khusus kamera, yaitu Line Camera, Line Tools, dan Line Band, yang menjadi semacam jejaring sosial mini ala Facebook.
sumber : http://forum.viva.co.id/seluler/801558-aplikasi-chat-yang-lagi-booming-di-tanah-air.html
Like Dan Share Jika Kamu Suka Artikelnya Dan Terima Kasih Sudah Berkunjung Di Blog Sederhana Ini
Follow @posterkini |
|
0 komentar:
Post a Comment