Home » » POS TERKINI : 5 Aplikasi Gratis Untuk Photoshop (Mantaps Gan..)

POS TERKINI : 5 Aplikasi Gratis Untuk Photoshop (Mantaps Gan..)

Dengan fotografi digital lebih banyak mengambil tempat fotografi tradisional, maka peran software yang berfungsi mengedit gambar menjadi semakin penting. Tentu raja software untuk hal ini masih Photoshop yang seharga 699 USD untuk versi lengkapnya, sehingga banyak orang bertanya apakan ada pilihan-pilihan gratis lainnya yang bisa melakukan hal yang sama seperti Photoshop.

Program apa yang Anda perlukan amat bergantung kepada apa yang hendak Anda gunakan nantinya.


Paint.NET


Paint.NET adalah program yang kaya dengan fitur, tutorial dan komunitas yang mendukung untuk membantu pengguna baru. Paint.NET memulai pengembangan sebagai undergraduate college senior design project di bawah mentoring Microsoft yang tadinya ditujukan untuk menjadi pengganti Microsoft Paint, dan dikerjakan oleh beberapa alumni yang bekerja di sana. Software ini memiliki teramat banyak tombol yang sama persis seperti Photoshop dan jumlah fitur yang sama dengan Photoshop, yang membuatnya menjadi kandidat yang sangat kuat untuk menggantikan mereka yang mencari program mirip Photoshop. Bisa dikatakan apa saja yang dapat dikerjakan di Photoshop dapat dikerjakan menggunakan Paint.NET.



download :Paint.net




GIMP


GIMP tanpa diragukan adalah software pengedit gambar yang sangat capable dengan banyak fitur yang sama seperti Photoshop. Dan jika Anda memerlukan suatu program yang memungkinkan Anda menciptakan beberapa layer, memanipulasi bagian-bagian individu sebuah gambar, menciptakan filters dan tools dan bekerja dengan berbagai format, termasuk format Photoshop seperti PSD; maka GIMP adalah program yang tepat bagi Anda.

Bagi mereka yang telah menggunakan Photoshop sebelumnya, interface-nya akan nampak sangat familiar, dengan banyak tombol dengan nama yang sama dan ada di tempat yang sama di interface. Bagi mereka yang belum pernah menggunakan software pengedit gambar sebelumnya, GIMP memiliki daftar tutorial yang sangat komprehensif, dari level pemula hingga advance dapat menemukannya di GIMP's Documentation Page.


download : GIMP

PhotoScape

PhotoScape dibentuk sangat user-friendly, dengan pilihan intuitif dari proyek yang terseleksi, yang berbeda dari pengedit gambar dan kreasi GIF pada sebuaah wizard untuk memadukan gambar-gambar bersama-sama atau mengambil screenshoots. Software ini jelas tidak memiliki banyak fitur seperti yang dimiliki Photoshop, tetapi dapat melalukan, hanya dengan 1 kali atau 2 kali klik, banyak hal yang sama yang dilakukan pengguna Photoshop dalam beberapa klik.



download : PhotoScape



VCW VicMan’s Photo Editor

VCW hadir digabung dengan software album web opsional, tetapi meskipun tanpa nya, VCW dapat menjadi tool yang efektif untuk mengedit gambar. Program ini memiliki interface kuno dan tidak kelihatan menarik, tetapi toolsnya bekerja dengan baik dan memampukan Anda melakukan apa saja yang ingin Anda lakukan sebagai editor foto sederhana, seperti cropping, drawing tools, contrast dan color adjustment, effects dan filters. Program ini juga hadir dengan video tutorial untuk membantu Anda menguasai seluruhnya.



download : VCW VicMan's Photo Editor

Picnik – pilihan online

Picnik adalah software pengedit foto online yang sederhana tapi amat menolong yang dapat menolong Anda baik untuk basic adjustment seperti sharpening dan red eye atau filters yang lebih advanced di bawah "create button", yang membuka fitur-fitur pilihan seperti teks dan color effects dan banyak fitur yang sama yang Anda bisa temukan di Photoshop. Ini tidak didesain untuk layered editing atau memanipulasi gambar tingkat advanced, tetapi mampu mengerjakan dengan amat baik hanya dengan satu klik pre-set adjustments.



Sama seperti dengan kebanyakan program, mungkin ada banyak pilihan yang lebih dari yang Anda bayangkan, contoh-contoh di atas hanya contoh yang tersedia secara online untuk menggantikan software komersil. Menemukan program yang dapat melakukan apa yang Anda ingin dan butuhkan kadangkala berari menemukan sebuah program dengan fitur-fitur sederhana, tetapi mampu berfungsi dengan sangat baik. 

Like Dan Share Jika Kamu Suka Artikelnya Dan Terima Kasih Sudah Berkunjung Di Blog Sederhana Ini


0 komentar:

Post a Comment

 
Copyright © 2013. Pos Terkini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger